Advertisement
Belajar-Gaya-Lukisan-Master-Warna Pelengkap
Warna Pelengkap Pada Cat Air
Warna Pelengkap bila diartikan secara sederhananya adalah: dua warna yang berlawanan.
Penggunaan yang tepat dari warna pelengkap bisa membuat warna biasanya mencolok satu sama lain pada roda warna (color wheel).
bila digunakan bersama-sama dalam sebuah lukisan, menghasilkan efek warna yang cemerlang. Dengan mendistribusikannya secara cermat pada lukisan, apakah itu untuk melapisi warna atau mensejajarkannya, bisa membuat warna lukisan kita menarik perhatian (eye catching).

Selain itu, ada tiga set warna pelengkap terdiri dari warna-warna tersier: merah-oranye dan biru hijau, kuning-oranye dan biru-ungu, merah-ungu dan kuning-hijau.
Ketika Anda mencampur dua warna pelengkap, mereka bersifat menetralisir satu sama lain menjadi abu-abu atau hitam, tetapi hanya terjadi jika warna pelengkap tercampur dengan tepat.

Ketika warna komplemen (warna pelengkap) ditempatkan di samping satu sama lain, menciptakan ketegangan visual yang dapat membuat warna tampak bergetar dimata yang melihatnya. Kita bisa menggunakan warna pelengkap untuk menarik perhatian yang melihat lukisan ke pusat yang paling utama dalam lukisan (center of interest), atau hanya untuk membuat warna lebih menonjol ditengah-tengah warna yang serupa. Tapi Apapun strategi Anda, jangan lupa bahwa warna pelengkap adalah alat bantu yang bagus untuk mendapatkan hasil yang terbaik dari warna lukisan Anda.

Untuk informasi lebih lanjut tentang workshop dan hasil karyanya, kunjungi situs Web-nya di : www.nitaleland.com
No comments:
Post a Comment
"Terimakasih sudah mampir ke Blog saya, silahkan tinggalkan komentarnya dan kalau anda suka artikelnya silahkan tambahkan di Google+ follower dan Sukai FB saya"